Pada tanggal 24 Juli 2024, Gedung Krisna Ganesha Sukowati di Kabupaten Sragen menjadi tempat pelaksanaan Focus Group Discussion (FGD) bertajuk “Optimalisasi Kelembagaan Technopark pada Technopark Ganesha Sukowati Sragen”. Acara ini dibuka oleh Kepala BRIDA Provinsi Jawa Tengah yang diwakili oleh Kepala Bidang SDM IPTEK dan Infrastruktur, Risnov.
FGD ini menghadirkan narasumber berpengalaman, yaitu Agung Budi Darmawan, Subkoordinator Bidang Pemasaran Dinkop UKM Provinsi Jawa Tengah, dan Agus Winarno, S.Sos, M.Si, Kepala Disnaker Kabupaten Sragen. Diskusi ini dimoderatori oleh Agus Tri Lastomo, SIP, M.Si, Sekretaris Bapperida Kabupaten Sragen.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur dari BRIDA, Bapperida, Bappedalitbang, Bappeda, serta Dinas Koperasi UKM dari kabupaten/kota se-Subosukawonosraten. Selain itu, turut hadir perwakilan dari beberapa universitas ternama seperti Universitas Sebelas Maret, Universitas Muhammadiyah Surakarta, UIN Raden Mas Said Surakarta, Universitas Slamet Riyadi, dan Universitas Dharma AUB Surakarta.
FGD ini bertujuan untuk mengoptimalkan peran kelembagaan Technopark dalam mendukung inovasi dan pengembangan teknologi di Kabupaten Sragen. Para peserta berdiskusi mengenai strategi dan langkah konkret yang dapat diambil untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi operasional Technopark Ganesha Sukowati.
Dengan adanya kolaborasi antara pemerintah, akademisi, dan praktisi, diharapkan Technopark Ganesha Sukowati dapat menjadi pusat inovasi yang berkontribusi signifikan terhadap perkembangan ekonomi dan teknologi di Jawa Tengah.