Semarang, 2024 – Pemerintah Kabupaten Blora melakukan kunjungan kerja ke BRIDA Provinsi Jawa Tengah untuk mempelajari pengelolaan Inkubator Bisnis. Rapat yang diadakan di Ruang Rapat Prayogasala ini dipimpin oleh Plh. Kepala BRIDA Provinsi Jawa Tengah.
Rombongan dari Pemkab Blora dipimpin oleh Kepala DINDAGKOPUKM Kabupaten Blora, dengan dihadiri perwakilan dari BAPPEDA, DINPORABUDPAR, DINPERINAKER, serta Pengurus Inkubasi Bisnis Teknologi Kabupaten Blora. Pertemuan ini bertujuan untuk saling bertukar informasi dan pengalaman dalam pengembangan serta pengelolaan inkubator bisnis, guna meningkatkan kualitas dan efektivitas program inkubasi di Kabupaten Blora.
Diskusi berlangsung konstruktif dengan berbagai ide dan strategi yang dibahas, diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara kedua daerah dalam mendukung pengusaha lokal dan memajukan ekonomi daerah melalui program inkubasi bisnis yang efektif.


