slide 1

SOSIALISASI DAN BIMTEK KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TAHUN 2024

Keterbukaan Informasi Publik tugas dan fungsi organisasi Badan Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Jawa Tengah menuju predikat Badan Publik yang informatif, Badan Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Jawa Tengah akan menyelenggarakan Bimbingan Teknis pada hari Kamis, 22 Februari 2024.

Kegiatan Bimbingan Teknis Keterbukaan Informasi Publik dilaksanakan secara hybrid. Adapun peserta kegiatan secara luring adalah perwakilan dari bidang dan sekretariat. Peserta yang hadir secara daring mengundang dari perwakilan Bappeda/Bapperida/Bappelitbang Kabupaten/ Kota se Jawa Tengah.

Saat ini Keterbukaan informasi publik menjadi sebuah aspek yang tak terelakkan dalam era transparansi dan akuntabilitas yang kita hadapi. Acara ini menjadi wadah yang sangat penting bagi kita semua, terutama bagi Badan Riset dan Inovasi Daerah di Jawa Tengah, untuk memahami peran penting keterbukaan informasi dalam membangun kepercayaan publik dan mendukung proses inovasi di daerah kita. Keterbukaan informasi menjadi fondasi yang kokoh dalam menjaga transparansi, partisipasi masyarakat, serta akuntabilitas lembaga pemerintah, yang merupakan pilar utama bagi kemajuan sebuah daerah.

Dalam kegiatan ini, kita akan mendapatkan pemahaman melalui narasumber secara mendalam mengulas mengenai pentingnya kebijakan dan praktik terkait keterbukaan informasi publik, serta langkah-langkah konkrit yang dapat diambil untuk menerapkannya secara efektif dalam konteks Badan Riset dan Inovasi Daerah kita.

Selanjutnya, Melalui kegiatan ini saya yakin kita semua akan mendapatkan wawasan yang berharga dan inspirasi untuk terus bergerak menuju arah yang lebih baik dalam mengelola informasi publik.

slide 1

SOSIALISASI DAN KOORDINASI RIPJ-PID TAHUN 2025 – 2029

Rapat sosialisasi, sinergi, harmonisasi dan koordinasi penyusunan Rencana Induk dan Peta Jalan Pemajuan IPTEK Daerah (RIPJ-PID) Tahun 2025 – 2029 di Jawa Tengah dilaksanakan di Ruang Gedung Seminar STP, dengan narsum Deputi bidang Riset dan Inovasi Daerah BRIN dan PPKK UGM yang dihadiri 35 Kab/Kota di Jawa Tengah.

RIPJ-PID merupakan dokumen yang memberikan arah pelaksanaan program riset dan inovasi di daerah guna peningkatan tata kelola pemerintahan, pelayanan publik, kualitas kebijakan berbasis bukti, ekosistem riset dan inovasi dan daya saing daerah.

Forum Diskusi Aktual (FDA) di Kabupaten Banyumas bersama Komisi E DPRD Provinsi Jawa Tengah

Forum Diskusi Aktual (FDA) di Kabupaten Banyumas bersama Komisi E DPRD Provinsi Jawa Tengah

FDA ini dilaksanakan di Kabupaten Banyumas pada Rabu, 25 Oktober 2023 dengan mengusung tema “Peran dan Edukasi Pemuda dalam Peningkatan Partisipasi diranah Pengambilan Kebijakan”. Dihadiri oleh Komisi E DPRD Provinsi Jawa Tengah bersama 2 narasumber lainnya. Kasubbag Keuangan Brida Jawa Tengah hadir mewakili Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Jawa Tengah

1

Sosialisasi Sentra Kekayaan Intelektual “Mewujudkan Operasionalisasi Sentra Kekayaan Intelektual Daerah”

Sosialisasi Sentra Kekayaan Intelektual dengan tema “Mewujudkan Operasionalisasi Sentra Kekayaan Intelektual Daerah” di Kabupaten Temanggung dan Kebumen.

Dengan Narasumber Ketua sentra KI Universitas Stikubank Rr. Dewi Handayani, S.Kom, M. Kom dan Ketua sentra KI Univ. Jenderal Soedirman Prof. Dr. Eng. Ir. Retno Supriyanti, ST, MT.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini Bappedalitbang di tingkat daerah dapat berkolaborasi dengan Dinas terkait serta Universitas sekitar untuk membentuk sentra KI sehingga dapat memfasilitasi inventor yang berada pada kewenangannya.